Resep Martabak Manis Keju


Siapa yang tidak kenal makanan yang satu ini. Rasanya yang manis, apalagi jika ditambah topping keju, wow pasti rasanya tambah lezat. Nah jika sebelum-sebelumnya kamu merasakan makanan ini dengan beli di gerai-gerainya, tapi kali ini kami mengajak kamu untuk membuatnya sendiri di rumah. Kamu bisa sajikan untuk orang-orang tercinta di sekelilingmu. Yuk simak cara membuatnya dibawah ini:

Bahan-bahan:
  • 500 gram tepung terigu  (segitiga biru)
  • 600 ml air
  • 125 gram gula pasir
  • 1/2 sendok teh baking powder
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh pasta vanili
  • 2 butir telur, kocok lepas
  • 1 sendok makan mentega cair
Bahan Isi:
  • 100 gram keju cheddar
  • 60 ml susu kental manis warna putih
Cara Membuat Martabak Manis Keju:
  1. Campur tepung terigu, gula pasir , ragi instan, garam, telur, margarin cair, dan pasta vanili secara bersama – sama kemudian , tuang air sedikit demi sedikit ke bahan tadi sambil di aduk – aduk hingga tercampur merata.
  2. Kocok bahan adonan dengan menggunakan mixer dengan kecepatan sedang dengan lama kurang lebih 5 menit
  3. Masukan baking powder, lalu aduk – aduk kembali sampai rata
  4. Diamkan adonan martabak selama kurang lebih 40 menit dalam wadah tertutup.
  5. Setelah 40 menit kemudian , panaskan teflon dengan diolesi sedikit margarin agar tidak lengket.
  6. Tuang adonan kedalam teflon dengan menggunakan cangkir dengan ketebalan 1 – 2 cm atau sesuai dengan selera. lalu ratakan. Masak sampai keluar gelembung di permukaan adonan lalu tutup
  7. Tunggu sampai matang dan angkat.
  8. Selagi panas olesi permukaan martabak dengan margarin.
  9. Taburi dengan parutan keju cheddar di atas permukaan martabak
  10. Lalu kucuri dengan susu kental manis
  11. Belah menjadi 2 bagian dan lipat menjadi setengah lingkaran.
  12. Potong sesuai dengan selera dan martabak manis siap untuk di nikmati
Porsi: 1 - 3 Orang

Source: Resep Praktis

 
Share on Google Plus

About Arusdigital

Seribu Satu Resep adalah blog yang berisi kumpulan resep masakan dari berbagai sumber. Kami menyajikan kumpulan resep masakan dari berbagai daerah, negara, serta berbagai jenisnya. Ayo bantu kami menyebarkan berbagai resep demi berbagi kemanfaatan kepada banyak orang. Terimakasih Atas kunjungannya :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :