Resep Ikan Bumbu Kuning




Seribu Satu Masakan akan memberikan alternatif bagi kamu yang bosan dengan sajian ikan yang itu-itu saja. Kali ini 1001 Masakan akan menyajikan resep masakan yang berbahan dasar ikan segar, yakni Ikan Bumbu Kuning. Food Lovers wajib mencobanya di rumah ya.

Bahan-Bahan:
  • 1 kg ikan kembung, bersihkan
  • 1 buah tomat, iris
  • minyak goreng
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam
  • penyedap (opsional)
  • 100 ml air
  • 1 buah jeruk nipis, peras airnya

Bumbu Halus:
  • 1 ruas jahe
  • 1 ruas kunyit
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir kemiri
  • 4 butir bawang merah

Cara Memasak:
1. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis, biarkan sebentar.

2. Goreng ikan dalam minyak panas sampai kering, sisihkan.

3. Panaskan minyak dan tumis bumbu halus sampai harum.

4. Masukkan tomat dan air lalu aduk rata dan masak sampai mendidih.

5. Masukkan garam, gula, dan penyedap rasa lalu masukkan ikan goreng.

6. Aduk dan masak sampai bumbu meresap dalam ikan.

7. Ikan siap disajikan.


Porsi: 3 - 5 Orang

Resep: Vemale
Share on Google Plus

About Arusdigital

Seribu Satu Resep adalah blog yang berisi kumpulan resep masakan dari berbagai sumber. Kami menyajikan kumpulan resep masakan dari berbagai daerah, negara, serta berbagai jenisnya. Ayo bantu kami menyebarkan berbagai resep demi berbagi kemanfaatan kepada banyak orang. Terimakasih Atas kunjungannya :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :