Resep Nasi Goreng Selimut



Pernah merasakan sensasi memakan nasi goreng yang tersembunyi dalam balutan telur? Kamu wajib merasakannya bersama keluarga tercinta. Sensasi membuka selimut kemudian melihat nasi goreng lezat akan menjadi pengalaman menarik tentunya. Kali ini kami akan menyajikan resep Nasi Goreng Selimut. Selamat mencoba :)

 Bahan Dadar:
  • 2 butir telur
  • 1/8 sendok teh garam kecap Bango 

Bahan: 
  • 1 buah cabai merah besar, buang biji, iris halus 
  • 50 gram udang kupas 
  • 100 gram ayam, potong kotak 
  • 5 buah bakso sapi, potong-potong 
  • 500 gram nasi putih 
  • 1 sendok makan kecap manis 1 
  • 1/4 sendok teh garam 
  • 1/4 sendok teh merica bubuk 
  • 1 batang daun bawang, iris halus 
  • 1 sendok makan margarin untuk menumis 
Bumbu Halus:
  • 2 buah cabai merah besar 
  • 2 buah cabai merah keriting 
  • 3 butir bawang merah 
  • 2 siung bawang putih 
  • 2 sendok teh bubuk kari 
Cara Membuat:
  1. Kocok lepas telur dan garam
  2. Buat dadar tipis-tipis di wajan teflon diameter 26 cm.
  3. Tumis bumbu halus dan cabai merah besar sampai harum.
  4. Tambahkan udang, ayam, dan bakso sapi. Aduk sampai berubah warna. 
  5. Masukkan nasi, kecap manis, garam, dan merica bubuk. Masak sampai matang. 
  6. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. 
  7. Ambil selembar dadar. Beri nasi goreng. Bungkus. 
  8. Sajikan
Resep: Bango


Share on Google Plus

About Arusdigital

Seribu Satu Resep adalah blog yang berisi kumpulan resep masakan dari berbagai sumber. Kami menyajikan kumpulan resep masakan dari berbagai daerah, negara, serta berbagai jenisnya. Ayo bantu kami menyebarkan berbagai resep demi berbagi kemanfaatan kepada banyak orang. Terimakasih Atas kunjungannya :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :