Bahan-bahan
- 1 Ekor ayam yang telah dipotong menjadi 16 bagian
- 2 Batang serai yang dimemarkan
- 6 Buah bawang merah yang sudah dirajang
- 1 Lembar daun pandan bersih
- 5 Lembar daun jeruk yang telah dibersihkan
- 50 ml minyak goreng piliham
- 1 ml air putih
- Sendok makan bumbu Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
- 1 Buah jeruk nipis segar
- 12 Buah cabai merah bersih
- 10 Buah cabai rawit merah pilihan
- 7 Siung bawang putih pilihan
- 4 cm potongan jahe
Cara Masak
- Siapkan cabai merah, cabai rawit merah, jahe, dan bawang putih lalu haluskan serta sisihkan sesudahnya.
- Selanjutnya tumis daun pandan, bawang merah, dan serai, sampai warna bawang terlihat kecoklatan.
- Lalu, masukkan daun jeruk, bumbu masak Royco ayam, dan bumbu yang telah dihaluskan. Aduk-aduk bahan-bahan tersebut hingga tercium harum.
- Setelah aromanya muncul, masukan ayam dan aduk sampai warnanya berubah. Setelah itu tambahkan air, kecilkan api kompor, dan tutup.
- Biarkan atau ungkep hingga air didalamnya mengering. Aduk sesekali dan angkat jika sudah matang.
- Langkah terakhir yaitu dengan menambahkan air jeruk serta aduklah hingga tercampur merata.
Resep: Royco
0 comments :
Post a Comment