Resep Makanan: Kolak Pisang Spesial


Kolak pisang sangat cocok dimakan pada saat berbuka di bulan ramadhan. Bunda pasti sering melihat kolak pisang di jual di jalan-jalan untuk dijadikan minuman pembuka untuk bulan puasa.

Namun, sebagai alternatif, bunda bisa buat sendiri di rumah, bahan-bahannya mudah dan murah kok. Kolak pisang ini bisa disajikan saat hangat maupun dingin. Berikut resepnya, selamat mencoba ya…


Bahan-Bahan:
  • 10 buah pisang raja / pisang kepok (kupas dan potong serong)
  • 2 buah nangka
  • 350 gr ubi kuning
  • 150 ml Santan kelapa
  • 1 liter air putih
  • 6 sdm gula pasir
  • 6 sdm gula merah
  • 2 lembar daun pandan
  • Vanili 1/4 sendok teh
  • Santan siap saji
  • Garam secukupnya (agar rasanya gurih)


Cara Membuat:
  1. Rebus air bersama dengan ubi kuning, sampai ubi lunak.
  2. Masukan santan, gula pasir, gula merah, garam, fanili, dan daun pandan. Gunakan api kecil dan aduk perlahan.
  3. Masukan potongan pisang, tunggu sebentar
  4. Kolak pisang siap disajikan.

Sajikan hangat. Menu kolak pisang diatas pastinya sangat cocok untuk menu berbuka Bunda dan keluarga, buah pisangnya yang nikmat serta ubi kuningnya yg lunak dan santannya yg gurih pastinya akan membuat Bunda dan keluarga ketagihan dirumah.

(resep koki)


Share on Google Plus

About Arusdigital

Seribu Satu Resep adalah blog yang berisi kumpulan resep masakan dari berbagai sumber. Kami menyajikan kumpulan resep masakan dari berbagai daerah, negara, serta berbagai jenisnya. Ayo bantu kami menyebarkan berbagai resep demi berbagi kemanfaatan kepada banyak orang. Terimakasih Atas kunjungannya :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :